Cara Tepat Untuk Mengendalikan Emosi Berlebih


Setiap orang pasti pernah merasa emosi atau marah. Emosi atau marah ini adalah hal yang normal, terlebih ketika Anda dihadapkan dengan masalah-masalah seperti mobil Daihatsu yang rusak atau mengalami ban bocor. Akan tetapi bagaimana sikap setiap orang dalam menanggapi kemarahan itulah yang berbeda antara satu sama lain. Anda bisa saja memilih untuk tetap marah, namun Anda juga bisa mengendalikan emosi Anda jika Anda mau berusaha untuk mengontrol emosi Anda tersebut. Namun, jika Anda memilih untuk tetap marah, sebenarnya hal tersebut akan merugikan diri Anda, termasuk kesehatan fisik dan mental Anda. Oleh karena itu, penting sekali bagi Anda untuk mengetahui cara-cara mengendalikan kemarahan atau emosi Anda.

Bagaimana Mengendalikan Emosi yang Berlebih?

Emosi yang berlebih sebenarnya dapat Anda arahkan menjadi hal yang lebih produktif, sehingga menghasilkan sesuatu yang bernilai positif. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk selalu menjaga emosi Anda akan tetap terkontrol. Untuk mengendalikan emosi Anda, Anda dapat melakukan tarikan napas yang dalam dan lambat. Ketika, Anda marah, nafas Anda akan lebih pendek dan cepat. tarik nafas lah yang dalam dan lambat dari hidung dan keluarkan secara perlahan dari mulut. Sebelum atau pada saat mulai emosi atau marah, Anda juga berhitung dari 1 hingga 10 dan jika Anda merasa sangat marah, maka berhitunglah dari 1 hingga  100. Pada saat Anda berhitung, denyut nadi Anda akan turun dan kemarahan Anda akan lebih mungkin untuk di reda.

Baca juga : Beberapa Cara Mengendalikan Emosi Negatif yang Muncul Tiba-Tiba

Untuk mengendalikan emosi juga dapat dibantu dengan berolahraga seperti berjalan kaki, mengendarai sepeda atau berlari. Selain olahraga, Anda juga dapat merelaksasikan otot Anda dengan cara melakukan peregangan otot pada tubuh dan kendurkan perlahan-lahan dengan membuang nafas. Kemudian, menggerakkan leher dan menggoyangkan bahu Anda. Hal tersebut merupakan contoh gerakan yang dapat mengendalikan kemarahan atau emosi Anda.  Selain itu, mendengarkan musik juga dapat menjadi salah satu cara mengendalikan amarah atau emosi saja. Yang terpenting pada saat Anda sedang atau akan emosi, lakukanlah hal yang dapat mengalihkan pikiran negatif dan membuat tubuh dan pikiran Anda menjadi lebih baik dan positif.

Comments

Popular Posts